Ubuntu Flavors, Termasuk Ubuntu MATE 17.10, Tersedia untuk Download



Hari ini bukan hanya hari rilis Ubuntu 17.10, tapi versi baru dari keluarga resmi ubuntu lainnya juga rilis

Saat ini anda bisa mendownload rilisan terbaru dari Ubuntu BUdgie 17.10, Ubuntu MATE 17.10, Kubuntu 17.10, Xubuntu 17.10 dan Ubuntu Flavors lainnya.

Semua paket Ubuntu Flavors menggunakan Ubuntu Linux kernel 4.13 dan hadir dengan dukungan dan update selama 9 bulan. Berikut ini Daftar Ubuntu Flavors.

Ubuntu Budgie 17.10: Download dan Fitur


Ubuntu Budgie 17.10 hadir dengan rilisan Budgie terbaru yaitu 10.4

Peembaruan yang cukup besar ke desktop berbasis GNOME, Budgie 10.4 menambahkan applet baru, opsi panel baru, perbaikan sidebar Raven, dan Alt + Tab yang ramping

Ubuntu Budgie 17.10 juga menambahkan beberapa kelebihan tersendiri. Sekarang memungkinkan untuk mengubah warna folder di Nautilus.

Aplikasi Budgie Welcome menambahkan beberapa tautan baru dan petunjuk yang bermanfaat, dan membuatnya lebih mudah untuk memilih tema desktop.

Untuk mendownload Ubuntu Budgie 17.10 klik tombol di bawah ini:


Kubuntu 17.10: Download dan Fitur

Kubuntu 17.10 menggunakan Plasma 5.10 dan KDE 17.04.3 secara default

VLC sekarang menjadi pemutar video default Kubuntu, sementara pemutar musik Amaro KDE4 digantikan oleh Qt5.

Muon package manager kembali ke pemasangan default, untuk menggunakan semua fitur tersebut dan masih banyak lagi, Anda dapat mendownload Kubuntu 17.10:

Download Kubuntu 17.10

Ubuntu Mate 17.10: Download dan Fitur


Kalian yang tidak menggunakan Unity, tetapi ingin menginstallnya, anda bisa menggunakan Ubuntu MATE.

Versi terbaru dari Ubuntu MATE ini hadir dari setumpuk fitur yang terinsprasi dari Unity, termasuk global menu, HUD, dan dock seperti tata letak panel.

Kedengarannya bagus? Anda bisa mendownload Ubuntu MATE 17.10 dengan menggunakan tombol di bawah ini:
  
Download Ubuntu MATE 17.10


Xubuntu 17.10: Download dan Fitur



Xubuntu 17.10 telah rilis dan hanya menampilkan perubahan yang sederhana.

Tema GTK Greybird telah dimodifikasi untuk mengurangi padding pada aplikasi. Ada juga walpaper default baru yang bisa dinikmati, sementara pada update icon default membuat system terlihan bagus dan selengkap mungkin.

Versi terbaru Frefox, Thunderbird dan LibreOffice telah terinstall, seperti halnya aplikasi baru: GNOME Font Viewer.

Anda bisa mendownload Xubuntu 17.10 dengan menekan tombol di bawah ini:  

Post a Comment

Previous Post Next Post